Pages

Saturday, October 26, 2013 at 12:57 AM Posted by Unknown


Sebelumnya sudah disebutkan beberapa fungsi qi, kali ini akan dibahas mengenai penjelasan dari beberapa fungsi qi tersebut
 
Sebagai penggiatan tubuh atau penunjang
Tubuh dan berkembangnya tubuh manusia, aktivitas fisiologis Cang Fu dan meridian, peredaran darah dan tersebarnya cairan tubuh, semuanya itu tergantung pada efek penggiatan dan perangsangan Qi. Defisiensi qi dapat mengganggu sistem penggiatan , seperti perubahan bersifat patologis seperti pertumbuhan dan perkembangan yang terlamabat, hipofungsi organ Cang Fu dan meridian, terganggunya peredaran darah, disfungsi dalam perubahan dana distribusi cairan tubuh, serta pembentukan lendir dalam tubuh.

Sebagai pemanasan dan penghangatan
Suhu normal dipelihara dan diatur oleh Qi, dengan demikian Qi mendominasi penghangatan tubuh, kekurangan qi dapat mengakibatkanterganggunya proses pemanasan dan terhambatnya pendinginan suhu tubuh dan rasa dingin di ke empat anggota tubuh.

Sebagai pertahanan tubuh
Qi mempertahankan permukaan tubuh terhadap faktor patogen yang berasal dari luar. Adanya qi antipatogenik di dalam tubuh mencegah masuknya faktor penyakit. Qi juga menyerang faktor patogen begitu penyakit timbul dan mendorong penyembuhan penyakit dengan menyingkirkan faktor patogen.

Sebagai pemantau atau pengawasan
Qi memantau, mengandalikan dan mengatur substansi tubuh tertentu dan hasil metabolisme molekulnya. Qi mengontrol darah dengan tetasp, menjaga supaya darah mengalir dalam tubuh, serta mengatur pengeluaran keringat, kemih dan air mani. Bila fungsi pemantauan ini terganggu, akan terjadi banyak pengeluaran keringat, inkontinensia kemih, ejakulasi dini, dan spermatorea.

Sebagai nutrisi
Fungsi ini mengacu pada Yin Qi/Qi nutrisi, substansi nutruisi yang terbentuk dari makanan. Yinqi yang beredar dalam pembuluh darah merupakan sebagian dari darah dan memberi makan pada seluruh bagian tubuh.meskipun kedua fungsi Qi berbeda, mereka bekerja sama dan saling mendukung

Sebagai pengaktifan Qi
Fungsi ini mempunyai dua tujuan :
Pertama : mengacu pada proses transformasi yang menguntungkan antara sari makanan oleh Qi menjadi darah dan cairan tubuh
Kedua : fungsi ini merupakan keaktifan fungsional tertentu organ Cang Fu. Ekskresi yang terjadi dalam proses berkemih juga disebabkan oleh aktivitas Qi

Sumber :   Ridho, Achmad Ali. (2013). Bekam sinergi. Solo : Aqwamedika

    About Me

    Followers